Makita LF1000 Instruction Manual page 30

Flip over saw
Hide thumbs Also See for LF1000:
Table of Contents

Advertisement

Available languages

Available languages

baru. JANGAN MENGAKALI ATAU MELEPAS
PELINDUNG
Menjaga kapasitas pemotongan
maksimum
Mesin ini disetel di pabrik dengan kapasitas pemotongan
maksimum untuk mata gergaji berukuran 260 mm.
Saat memasang mata pisau baru, selalu periksa posisi
batas bawah mata pisau, dan bila perlu, setel
sebagaimana berikut:
PERHATIAN:
• Saat melakukan penyetelan, cabut steker mesin dari
stopkontak.
Pertama-tama, cabut steker mesin. Turunkan pegangan
sepenuhnya. Gunakan kunci pas untuk memutar baut
penyetel sampai periferi mata pisau memanjang sedikit di
bawah permukaan atas meja putar pada titik di mana
muka depan pembatas pemandu bertemu dengan
permukaan atas meja putar. (Gb. 7)
Dengan kondisi steker mesin dicabut, putar mata pisau
menggunakan tangan sambil memegang pegangan ke
bawah sepenuhnya untuk memastikan bahwa mata pisau
tidak menyentuh salah satu bagian dari dudukan bawah.
Setel ulang sedikit bila perlu.
PERHATIAN:
• Setelah memasang mata pisau baru, selalu pastikan
bahwa mata pisau tidak menyentuh bagian dudukan
bawah saat pegangan diturunkan sepenuhnya. Selalu
lakukan hal tersebut dengan kondisi steker mesin
dicabut.
Mesin dapat digunakan dengan atau tanpa batas bawah
dengan menggeser penahan batas bawah seperti
ditunjukkan pada gambar.
Untuk menggunakan mesin tanpa batas bawah, putar
ujung penahan berlawanan arah jarum jam. Posisi ini
sangat cocok digunakan untuk memotong benda kerja
yang lebar dan tipis. (Gb. 8)
Untuk menggunakan mesin dengan batas bawah,
gerakkan ujung penahan searah jarum jam. Posisi ini
sangat cocok digunakan untuk memotong benda kerja
yang tebal.
Menyetel sudut miter (Gb. 9 & Gb. 10)
Kendurkan sekrup penjepit di pembatas pemandu dengan
memutarnya berlawanan arah jarum jam. Putar meja
putar menggunakan pegangan. Setelah memindahkan
pegangan ke posisi di mana penunjuk mengarah ke sudut
yang diinginkan pada skala miter, kencangkan sekrup
penjepit kuat-kuat searah jarum jam.
PERHATIAN:
• Saat memutar meja putar, pastikan untuk menaikkan
pegangan sepenuhnya.
• Setelah mengubah sudut miter, selalu kunci posisi
meja putar dengan mengencangkan sekrup penjepit
kuat-kuat.
Menyetel sudut siku-siku
Dalam mode gergaji sudut (Gb. 11 & Gb. 12)
Untuk menyetel sudut siku-siku, kendurkan tuas di bagian
belakang mesin berlawanan arah jarum jam.
Dorong pegangan ke kiri untuk memiringkan mata gergaji
sampai penunjuk mengarah ke sudut yang diinginkan
30
pada skala sudut siku-siku. Lalu kencangkan tuas searah
jarum jam untuk mengikat lengan dengan kuat.
PERHATIAN:
• Saat memiringkan mata gergaji, pastikan untuk
menaikkan pegangan sepenuhnya.
• Setelah mengubah sudut siku-siku, selalu kunci posisi
lengan dengan mengencangkan tuas searah jarum
jam.
Dalam mode gergaji meja (Gb. 13)
Untuk menyetel sudut siku-siku, kendurkan tuas di bawah
meja pada bagian depan mesin berlawanan arah jarum
jam.
Gerakkan knop penyetel kedalaman ke kiri untuk
memiringkan mata gergaji sampai penunjuk mengarah ke
sudut yang diinginkan pada skala sudut siku-siku. Lalu
kencangkan tuas searah jarum jam untuk mengikat
lengan dengan kuat.
Kerja saklar (Gb. 14)
Saklar untuk mode gergaji sudut
PERHATIAN:
• Sebelum memasukkan steker, selalu periksa apakah
tuas saklar berfungsi dengan baik dan kembali ke
posisi "OFF" saat dilepas.
• Bila mesin tidak digunakan, lepas tombol buka kunci
dan simpan mesin di tempat yang aman. Hal ini
mencegah dilakukannya pengoperasian tanpa izin.
• Jangan menarik dalam-dalam tuas saklar tanpa
menekan tombol buka kunci. Hal ini bisa merusak
saklar.
Untuk mencegah tuas saklar tertarik dengan tidak
sengaja, tersedia sebuah tombol buka kunci. Untuk
menjalankan mesin, dorong tuas kunci ke kiri, tekan
tombol buka kunci dan kemudian tarik tuas saklarnya.
Lepaskan tuas saklar untuk berhenti.
Saklar untuk mode gergaji meja
PERHATIAN:
• Sebelum pengoperasian, pastikan bahwa mesin
dinyalakan dan dimatikan.
Untuk menyalakan mesin, tekan tombol ON ( I ). Untuk
menghentikannya, tekan tombol OFF ( O ).
Menyetel kedalaman pemotongan (Gb.15
& Gb. 16)
Kedalaman pemotongan dapat disetel dengan memutar
knop penyetel kedalaman pemotongan. Putar knop
penyetel kedalaman pemotongan searah jarum jam untuk
menaikkan mata pisau atau berlawanan arah jarum jam
untuk menurunkannya.
PERINGATAN:
• Gunakan setelan kedalaman dangkal saat memotong
bahan yang tipis untuk memperoleh potongan yang
lebih bersih.
PERHATIAN:
• Pasak penahan tidak dapat diputar dengan posisi
kepala mesin diturunkan sepenuhnya. Pada kondisi ini,
putar knop sedikit berlawanan arah jarum jam dan
pasak penahan dapat dilepas.

Advertisement

Table of Contents
loading

Table of Contents